Air terjun kembar disebut dengan randusari yang letaknya di tengah hutan rakyat, cukup teduh dan tenang karena berada di lembah perbukitan dusun Rejosari, Desa Jatimulyo, Kecamatan Dlingo, Bantul.
Air terjun kembar ini sendiri belum lama masuk di dunia wisata Jogja setelah pengelolaan selama 1 tahun dan memasang petunjuk jalan di setiap persimpangan jalan. Air terjun kembar tersebut juga masih asri dan alami sehingga sangat cocok untuk refresing atau penghilang penat karena aktifitas kerja.
Air Terjun Randusari / Air Terjun Kembar
Air Terjun Kembar Randusari
Air terjun kembar randusari ini merupakan air terjun yang unik, karena kembar atau memiliki 2 air terjun yang airnya jatuh secara bersebelahan. Disebelahnya juga terdapat pohon randu yang cukup besar.
Sedangkan kedalamannya sendiri sekitar 1 meter, jadi pengunjung dapat bermain dengan air. Seperti:
- Berenang
- Mandi untuk melepas penat
- Merendam kaki
Selain itu di dekat air terjun terdapat 2 pohon kelapa hijau yang dapat digunakan untuk menggantungkan hammock dan pengunjung dapat bersantai dengan hammock di pinggir air terjun.
Fasilitas Air Terjun Randusari
Air terjun yang memiliki kedalaman 1 meter ini memiliki ketinggian air terjun sampai dengan 15 meter. Biasanya air terjun ini juga dimanfaatkan sebagai sumber air bersih atau pengairan sawah saat musim kemarau datang
Fasilitas yang tersedia di tempat tersebut juga cukup banyak seperti kamar mandi, gazebo untuk beristirahat, warung penjual makanan atau minuman dan tempat sampah.