Berkunjung ke Jogjakarta terasa belum lengkap jika belum mengunjungi kraton jogjakarta. Salah satu ikon kota Jogja sebagai daerah istimewa dengan kerajaan di dalamnya tentu akan sangat menarik jika berkunjung ke tempat yang satu ini.
Keraton Yogyakarta merupakan sebuah bukti sejarah dimana di keraton ini pernah terdapat sebuah pemerintahan dengan sistem Kasultanan Ngayogyakarta Hadiningrat. Hingga saat ini keraton menjadi tempat bagi para keluarga kerajaan dan juga ada bagian yang menjadi tempat wisata untuk dikunjungi para wisatawan.
Beragam Hal Tentang Keraton Jogjakarta
Jam Buka dan Harga Tiket Masuk
Keraton Yogyakarta dibuka setiap hari untuk para wisatawan dengan jam buka mulai dari pukul 09.00 – 14.00 WIB. Tetapi untuk khusus hari Jum’at keraton hanya beroperasi hingga pukul 11.00 WIB saja.
Harga tiket masuk untuk berkeliling di keraton juga cukup terjangkau. Untuk wisatawan domestik harga tiket masuknya Rp 5000/orang dan untuk wisatawan asing Rp 15.000/orang. Ada dua pintu atau tiket masuk saat masuk ke keraton yaitu melalui depan alun-alun utara yang terletak di Tepas Keprajuritan dan Tepas Pariwisata di Regol Keben.
Hal Menarik dari Kraton
kraton jogjakarta menyuguhkan barang koleksi yang unik dan antik untuk dilihat dan dinikmati oleh pengunjung. Selain itu juga ada pertunjukan seni yang digelar di dalam keraton seperti misalnya macapat, gamelan, wayang golek menak, wayang kulit dan sebagainya. Seluruh pertunjukan ini digelar setiap hari mulai pukul 10.00 WIB di hari senin-kami, pukul 09.00 pada hari Jumat dan pukul 09.30 di hari Sabtu – Minggu.