taman sari merupakan salah satu tempat wisata terbaik untuk dikunjungi di kota Yogyakarta. Tempat ini merupakan bekas pemandian dari para raja dan juga ratu yang menjadikan tempat yang satu ini kaya akan kebudayaan dan berbentuk begitu indah dengan suasana yang tetap asri dengan gaya zaman dahulu.
Tempat yang dulu juga menjadi rekreasi bagi para keluarga kerajaan sekaligus menjadi benteng pertahanan pada masa perang. Tempat wisata ini memiliki luas sekitar 10 hektare yang terdiri dari kompleks kolam pemandian, pulau buatan, danau buatan, kanal air dan berbagai gedung lainnya.
Lokasi dan Hal Menarik Wisata
Bangunan yang Unik dan Megah
Berkunjung ke tempat wisata yang satu ini akan membuat Anda bisa menikmati keindahan bangunan gedung dengan berbagai gaya dalam satu bentuk. Bangunan ini memiliki balutan arsitektur khas Jawa, China, Eropa, Hindu, Budha dan juga Islam. Perpaduan ini membuat tampilan pada gedung ini menjadi lebih megah dan sangat unik.
Harga Tiket Masuk
Harga tiket masuk ke wisata peninggalan Kraton ini dikenakan biaya sebesar Rp 3000 setiap orang untuk wisatawan domestik dan Rp 7.000 digunakan untuk wisatawan asing. Dengan biaya tiket masuk yang sangat murah ini wisatawan sudah bisa menikmati seluruh wilayah dari taman sari dan berkeliling hingga puas. Tempat wisata ini beroperasi setiap hari mulai dari jam 08.00 hingga pukul 14.00 WIB.